Stabilitasi Pasokan dan Harga, Pj Gubernur Sulsel Buka Gerakan Pangan Murah di Bone

- Editor

Senin, 9 Oktober 2023 - 06:02 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

BONE,LinusTerkini.com – Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, meninjau Gerakan Pangan Murah yang digelar Pemerintah Kabupaten Bone, di Lapangan Merdeka Watampone, Minggu, 8 Oktober 2023. Gerakan Pangan Murah ini dilaksanakan dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga kebutuhan pokok, dengan melibatkan OPD terkait, UMKM, dan Distributor.

Pj Gubernur Bahtiar didampingi Pj Sekprov Sulsel Andi Muhammad Arsjad, dan Pj Bupati Bone Andi Islamuddin, mengunjungi sejumlah stan yang menjual 12 bahan pokok. Sekaligus mengecek harga yang dijual ke masyarakat.

“Gerakan Pangan Murah ini merupakan bagian dari peran pemerintah dalam membantu masyarakat, karena semua dijual dengan harga dibawah harga pasaran,” ungkap Bahtiar, di sela-sela peninjauan tersebut.

Baca Juga:  Silaturahmi Dengan Forkopimda dan Bupati/Walikota, Plt Gubernur: Kita Sasar Vaksin Lima Daerah Terbawah

Menurut Bahtiar, selain di Kabupaten Bone, Gerakan Pangan Murah tersebut juga digelar juga di 23 kabupaten kota se-Sulsel, untuk membantu memenuhi kebutuhan 12 bahan pokok masyarakat di semua daerah.

“Ada minyak goreng, bawang merah, bawang putih, beras, sayur-mayur, sejumlah makanan khas Bone. Juga melibatkan UMKM binaan PKK dan Dekranasda,” ungkapnya.

Salah seorang pengunjung, Asriani, mengaku, langsung datang ke Lapangan Merdeka Watampone setelah mendapatkan informasi pelaksanaan Gerakan Pangan Murah.

“Saya senang sekali pak, karena bisa beli minyak goreng dan beras dibawah harga pasaran,” kata Asriani.

Menurut dia, banyak dari kalangan ibu-ibu yang memburu pasar murah seperti itu. Selain harga murah, kualitas beras, makanan, sayur-mayur masih segar.

Baca Juga:  Jokowi, Prabowo, KSAU dkk Kompak Pakai Jaket Bomber Saat Serah Terima C-130J Super Hercules

“Bagus, karena masih segar semua. Saya banyak mau ku beli sebenarnya tapi dibatasi, supaya dapat bagian yang lain juga,” ucapnya.

Pada Gerakan Pangan Murah ini, beras slyp super 5kg dijual dengan harga Rp65 ribu, beras medium 5 kg Rp52 ribu, gula pasir Rp14 ribu per kg, tepung terigu Rp10 ribu per kg, dan minyak kita kemasan satu liter Rp14 ribu.

Turut hadir Dinas Ketahanan Pangan Sulsel, Dinas Ketahanan Pangan Bone, Forkopimda, Bulog, OPD terkait, Distributor, dan UMKM Binaan Dinas Ketahanan Pangan. Gerakan Pangan Murah ini akan berlangsung hingga besok, Senin, 9 Oktober 2023.

 

Laporan: Humas Pemprov Sulsel

Berita Terkait

Gabungan Aliansi pemuda mahasiswa dan warga protes kenaikkan PBB P2 dan melakukan demo di kantor Bupati Bone
Aliansi Pemuda, Mahasiswa, dan Warga Bone Gelar Aksi Tolak Kenaikan PBB-P2, Evaluasi Retail Modern, hingga Desak Kasus Bola Soba
Warga Panyula terima bantuan sosial yang terdampak banjir
Masyarakat Desa Mowundo Soroti Kinerja Kepala Desa
Mentan RI Apresiasi Dukungan Polri Terhadap Program Pangan Nasional Gagasan Presiden RI
Panen Jagung Bersama Mentan RI Dan Petani di Desa Bolli, Kapolri Sampaikan Ini
Jenuh menunggu bantuan pemerintah,warga Desa Pasempe menggalang dana untuk perbaikan infrastruktur jalan
Aksi TNI – Polri Bersih-bersih Kerja Bakti Bersihkan Sampah di Pinggiran Sungai dan Pasar Sentral Lama
Berita ini 0 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 15 Agustus 2025 - 07:26 WITA

Gabungan Aliansi pemuda mahasiswa dan warga protes kenaikkan PBB P2 dan melakukan demo di kantor Bupati Bone

Jumat, 15 Agustus 2025 - 07:20 WITA

Aliansi Pemuda, Mahasiswa, dan Warga Bone Gelar Aksi Tolak Kenaikan PBB-P2, Evaluasi Retail Modern, hingga Desak Kasus Bola Soba

Sabtu, 26 Juli 2025 - 07:19 WITA

Warga Panyula terima bantuan sosial yang terdampak banjir

Kamis, 10 Juli 2025 - 23:12 WITA

Masyarakat Desa Mowundo Soroti Kinerja Kepala Desa

Sabtu, 17 Mei 2025 - 09:02 WITA

Mentan RI Apresiasi Dukungan Polri Terhadap Program Pangan Nasional Gagasan Presiden RI

Berita Terbaru

Ragam

Polres Bone Siaga Hadapi Puncak Musim Hujan 2025/2026

Rabu, 5 Nov 2025 - 08:04 WITA